Pengelolaan Pemasaran
Berikut adalah Lanjutan materi Belajar Green Module yang membahas mengenai pengelolaan pemasaran sebagai bagian dari Mastery Bisnis yang perlu dimiliki oleh Franchisor
PENGELOLAAN PEMASARAN
Pemberi waralaba perlu memiliki wawasan yang luas mengenai pengelolaan pemasaran yang bersifat global. Pemahaman manajemen pemasaran akan membantu para penerima waralaba yang awam akan bisnis dan menggantungkan program-program pemasarannya pada pemberi waralaba.
Manajemen Pemasaran adalah penganalisaan, perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan program-program yang bertujuan menimbulkan pertukaran dengan pasar yang dituju dengan maksud untuk mencapai tujuan perusahaan (Kotler, 1980).
Kegiatan pemasaran:
Pada umumnya kegiatan pemasaran terdiri dari:
- Promosi
- Penjualan
Promosi adalah kegiatan meningkatkan perhatian terhadap produk/jasa atau informasi lainnya yang mengajak calon konsumen untuk membeli atau hanya sekedar memberikan perhatian lebih.
Sedangkan Penjualan adalah kegiatan menawarkan barang/jasa yang mempunyai tujuan akhir agar konsumen melakukan transaksi pembelian.
Mengkombinasikan kedua kegiatan ini, maka ada juga kegiatan yang disebut promosi penjualan yang memang merupakan kegiatan untuk meningkatkan perhatian konsumen terhadap produk/jasa yang ditawarkan, sekaligus memotivasi konsumen tersebut untuk langsung membeli produk/jasa yang ditawarkan.
Sebenarnya ada kegiatan lain dalam pemasaran yang bertujuan untuk meningkatkan keterikatan konsumen terhadap produk/jasa atau bahkan bisnisnya, baik dalam upaya meningkatkan loyalitas maupun pengalaman (experience), yaitu “Branding”.
Pada masa-masa awal pengorganisasian pemasaran, Branding menjadi bagian dari kegiatan promosi. Tetapi dengan berkembangnya orientasi usaha terhadap pasar, maka kegiatan branding menjadi tidak hanya sekedar bagian promosi, tetapi sudah menjadi kegiatan menyeluruh yang berorientasi kepada pengalaman (experience) konsumen terhadap barang/jasa dan bahkan keseluruhan bisnis tersebut.
Butir-butir penting dalam pemasaran antara lain:
- Penentuan target pasar
- Strategi pencapaian dan penguasaan target pasar
TARGET PASAR
Target pasar diperlukan dalam upaya sebuah usaha memfokuskan penyampaian pesan dan penjualan atas produk/jasanya kepada konsumen. Banyak orang berasumsi bahwa konsumennya adalah ‘semua orang’. Mulai dari anak kecil hingga orang lanjut usia.
Para pengusaha banyak yang ingin meraih semua jenis konsumen tetapi sesungguhnya hanya berhasil meraih sebagian kecil saja. Ada dua pendekatan umum dalam menentukan target pasar, yaitu pendekatan secara demografi dan geografi. Pada era yang lebih modern pendekatan target pasar juga psikografi.
Target pasar dengan pendekatan demografi, misalnya dikelompokan dari: usia, pendidikan, pekerjaan, status ekonomi, gender, dan lainnya.
Pendekatan geografi adalah dengan melihat area dan jarak lokasi target pasar dengan lokasi barang/jasa yang ditawarkan. Sedangkan secara psikografi adalah pendekatan target pasar berdasarkan perilaku dari target pasar yang disesuaikan dengan produk/jasa yang ditawarkan.
Pada Materi berikutnya akan dijelaskan beberapa ulasan materi mengenai Pengelolaan Operasional Bisnis dan Administrasi sebagai bagian mastery yang perlu dimiliki oleh Pemberi Waralaba (Franchisor). Materi-materi tersebut dapat dibaca pada materi GREEN MODULE-OPERASIONAL BISNIS DAN ADMINISTRASI
Perdalam Kemampuan Franchise Lewat Offline Class
Franchise Document Untuk Meningkatkan Bisnis Anda
Dapatkan Manfaat Menjadi Eksekutif Akademisi
Testimonials
Franchise Academy Indonesia membantu mereka dalam memahami lebih lanjut tentang sistem bisnis franchise dan bagaimana cara pelaksanaannya di lapangan. Materi pembahasan yang diberikan sangat … Read more
Dulu saya belajar ilmu franchise mesti hadir di kelas, menembus kemacetan Jakarta. sejak ada franchiseacademyindonesia.com garapan pak Burang paling anyar. Belajar bisa kapan saja, dimana saja.
Dengan adanya pembelajaran tentang franchise saya dapat meningkatkan kualitas bisnis saya, ilmu seperti ini tidak disadari susah didapatkan karena tidak banyak institusi khusus yang menyedia… Read more